Saturday, March 24, 2012

DOA KEPADA ROH KUDUS

Roh Kudus, Engkau yang menjawab segala masalah dalam hidupku. Engkau yang menerangi jalan-jalan yang aku lalui, sehingga aku dapat meraih, cita-cita

Engkau yang memberiku anugerah untuk dapat memaafkan dan melupakan semua musuhku dan dalam segala peristiwa Engkau selalu menyertai aku. Dengan kerendahan hati, aku persembahkan doa ini sebagai ungkapan terimakasihku atas segala peristiwa dan untuk menegaskan sekali lagi bahwa aku tak ingin berpisah dariMu, apapun yang terjadi. Aku ingin bersamaMu dalam kebahagiaan abadi. Terimakasih atas rahmat dan belas kasihMu
AMIN

No comments:

Post a Comment